Kasih Karunia Menentukan Arah Hidup Kita

Kasih Karunia Menentukan Arah Hidup Kita

BACAAN HARI INI
Amsal 20:1-30

RHEMA HARI INI
Amsal 20:24 Langkah orang ditentukan oleh TUHAN, tetapi bagaimanakah manusia dapat mengerti jalan hidupnya?

Awalnya Ester bukan siapa-siapa. Ia hanyalah seorang yatim piatu yang diasuh oleh pamannya, Mordekhai. Ketika Ratu Wasti dibuang dan Raja Ahasyweros mencari ratu yang baru, tangan Tuhan bergerak membawa Ester menjadi salah satu dari sekian banyak wanita yang dipersiapkan menjadi kandidat ratu. Disaat kandidat lain sibuk memakai cara-caranya sendiri untuk menarik perhatian sang raja, Ester justru mencari petunjuk dari orang yang dekat dengan raja. Akhirnya Ester BEROLEH KASIH SAYANG RAJA LEBIH daripada yang lainnya. KASIH DAN PERKENANAN RAJA INILAH YANG MEMBUAT HIDUPNYA DIANGKAT, DARI BUKAN SIAPA-SIAPA MENJADI SEORANG RATU.

Namun satu konflik datang. Haman yang dendam kepada bangsa Yahudi berhasil membuat Raja Ahasyweros mengeluarkan perintah untuk memusnahkan orang-orang Yahudi. Artinya, nyawa Ester dan bangsanya terancam. Saat itu Ester tahu ia harus berdiri bagi bangsanya. Ia harus menghadap raja untuk meminta supaya raja mencabut perintah itu. Sementara hukum yang berlaku saat itu menyatakan barangsiapa yang berani menghadap raja tanpa diminta, ia akan dijatuhi hukuman mati. Namun, Alkitab mencatat Ester yang seharusnya dijatuhi hukuman mati justru mendapatkan kasih dan perkenanan raja. Tidak hanya itu, raja juga mencabut perintah untuk memusnahkan bangsa Yahudi.

Dari kisah Ester, Anda bisa melihat bukan, bahwa Ester mendapatkan kasih karunia karena ia memiliki hubungan yang dekat dengan raja? Kasih karunia itu membawa Ester tidak hanya terus naik, tetapi ia juga bisa menyelamatkan bangsanya. Sama seperti itu jugalah hubungan kita dengan Tuhan. Kasih karunia Tuhan adalah sesuatu yang sangat menentukan arah hidup, naik turun, dan keberasilan hidup kita. Dan kasih karunia Tuhan, tidak bisa lepas dari kedekatan hubungan kita dengan-Nya. Semakin dekat kita dengan Tuhan, semakin kita akan bertumbuh dalamnya. Ini bukan tentang apa yang sudah kita lakukan, tetapi tentang bagaimana menarik perhatian Tuhan sehingga mau tidak mau, Tuhan harus bergerak atas hidup kita dan memberikan kita kemenangan. Haleluya! (L.A.)

RENUNGAN
NAIK TURUNNYA hidup kita sangat DITENTUKAN oleh KASIH KARUNIA TUHAN dalam hidup kita.

APLIKASI
1. Menurut Anda, seberapa pentingkah kasih karunia Tuhan ada dalam hidup Anda?
2. Mampukah Anda melihat dalam hal apa sajakah kasih karunia Tuhan itu nyata dalam hidup Anda? Ceritakanlah!
3. Apa yang akan Anda lakukan untuk terus bertumbuh dalam kasih karunia Tuhan dalam hidup Anda?

DOA UNTUK HARI INI
“Bapa, terima kasih atas kasih dan karunia-Mu dalam hidup kami. Ajari kami untuk bisa mengerti tentang Engkau lebih lagi, ya Tuhan. Lebih lagi mengenal dan dekat dengan-Mu, supaya kami semakin bertumbuh dalam kasih karunia-Mu. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.