*MELAYANI DENGAN MENELADANI YESUS*

*MELAYANI DENGAN MENELADANI YESUS*

RHEMA HARI INI:
Yohanes 13:15 sebab Aku telah memberikan suatu teladan kepada kamu, supaya kamu juga berbuat sama seperti yang telah Kuperbuat kepadamu.

Suatu ketika, seorang petani menemukan sebuah telur di hutan ketika ia sedang mencari kayu bakar. Ia pun membawa telur itu pulang dan menempatkannya bersama telur yang sedang dierami oleh induk ayam. Telur itupun menetas dan lahirlah anak burung rajawali bersama-sama dengan anak ayam. Mereka hidup bersama dan anak rajawali hidup sama seperti anak ayam, hanya bisa berjalan dan terbang rendah, ia tidak bisa terbang tinggi selayaknya burung rajawali.

Kemampuan untuk melayani Tuhan merupakan potensi yang sudah diberikan kepada setiap manusia, karena tujuan Allah menciptakan manusia adalah untuk melayaniNya. Namun, kemampuan tersebut haruslah kita latih setiap saat. Jika tidak dilatih, kita sama seperti anak rajawali yang sejak lahir, hidup, bertumbuh dan diasuh oleh induk ayam, akan melewatkan kemampuannya untuk terbang tinggi. Demikian juga anak Tuhan yang tidak turut ambil bagian dalam pelayanan. Lama kelamaan ia akan kehilangan potensinya untuk dapat dipakai Tuhan menjadi berkat sama seperti yang Tuhan sendiri sudah kerjakan selama hidup di bumi.

Minggu lalu kita sudah belajar bagaimana jadwal harian Tuhan Yesus selama di bumi: tiada hari tanpa melayani! Tuhan terus melayani bahkan sampai matahari terbenam dan larut malam. Tuhan bahkan bersedia melayani semua orang yang buruk keadaannya. Itulah bukti nyata dan wujud kasih Allah yang di jaman itu benar-benar bisa dirasakan secara nyata oleh orang-orang di sekitarnya. Mari kita ambil langkah nyata untuk melayani sampai sekitar kita tahu siapa Tuhan yang kita sembah dari pelayanan kita.

RENUNGAN:
Tuhan Yesus memberikan TELADAN MELAYANI, karena itu LAYANILAH DIA.

Aplikasi:
1. Mengapa kita harus terlibat dalam pelayanan?
2. Bagaimana seharusnya kita melayani?
3. Komitmen apa yang akan Anda ambil untuk melangkah masuk dalam pelayanan?

DOA HARI INI:
“Roh Kudus, urapi kami untuk dapat mengikuti teladanMu dalam pelayanan sehingga kami boleh berhasil dan berbuah bagi Kerajaan Sorga. Di dalam nama Tuhan Yesus Kristus kami berdoa. Amin.”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.