HANCURKAN SEMUA PENGHALANG BAGI MATA ROHANI KITA

HANCURKAN SEMUA PENGHALANG BAGI MATA ROHANI KITA

BACAAN HARI INI
2 Korintus 3:12-18

RHEMA HARI INI
2 Korintus 3:16Tetapi apabila hati seorang berbalik kepada Tuhan, maka selubung itu diambil dari padanya..

Ketika Petrus berjalan di atas air DAN MELIHAT YESUS, ia tidak tenggelam. Namun saat matanya melihat situasi dan kondisi di sekitarnya, yaitu angin sakal dan ombak, hatinya diliputi kekuatiran dan kebimbangan. Akibatnya ia jatuh dan tenggelam. Begitu juga dengan perempuan-perempuan yang datang ke kubur Yesus. Ketakutan dan trauma atas kematian Yesus membuat mereka lupa akan janji kebangkitan-Nya. Akibatnya mata mereka terhalang dan tidak bisa mengenali Yesus yang menjumpai mereka.

Bujang Elisa juga mengalami hal yang sama. Ketakutan dan posisi terdesak membuat matanya terhalang, sehingga ia hanya melihat banyaknya pasukan musuh. Namun Elisa yang tidak dikuasai kepanikan BISA MELIHAT bahwa ada kuasa perlindungan dari pasukan Tuhan yang jauh lebih besar. Satu lagi pribadi yang bernama Tomas, murid Yesus sendiri. Ia tidak percaya akan kebangkitan Yesus sebelum mencucukkan tangannya sendiri ke bekas luka di tangan Yesus. Logika manusianya mendatangkan ketidakpercayaan.

Ya, ada begitu banyak alasan yang bisa membuat mata kita terhalang sehingga sukar untuk melihat bahwa janji Tuhan SUDAH DIBERIKAN atas kita. Bahwa Tanah Perjanjian bukan lagi ‘akan diserahkan’ tetapi ‘SUDAH DISERAHKAN’ kepada kita. Percayalah bahwa firman yang keluar dari mulut Allah tidak mungkin gagal dan tidak akan pernah kembali dengan sia-sia (Yes. 55:11). Ketahuilah, di tahun kemuliaan Tuhan ini, akan ada begitu banyak peperangan rohani dan intimidasi yang Musuh tebarkan di hidup kita, sehingga kita dapat tersandung dengan ketakutan, kepanikan, kondisi yang terdesak, trauma, ataupun logika manusia. Semua itu pun dapat menghalangi kita untuk bangkit dan menjalankan mandat untuk membebaskan bangsa kita dari kegelapan. Namun, berserulah kepada Tuhan, dan mintalah kekuatan dari-Nya supaya kita bisa menghancurkan semua penghalang itu, dan mata rohani kita akan bisa dengan jelas melihat bahwa apa yang Tuhan janjikan itu benar-benar sudah diberikan kepada kita. Setelah itu, Tuhan membawa kita menuju penggenapan janji-Nya. Tepat pada waktunya. Haleluya!

RENUNGAN
Kenali sesuatu yang MENGHALANGI MATA ROHANI kita untuk dapat MELIHAT JANJI TUHAN yang luar biasa atas hidup kita.

APLIKASI

  1. Apakah saat ini Anda sudah bisa melihat dengan jelas dengan mata rohani Anda apa yang Tuhan janjikan dalam hidup Anda?
  2. Menurut Anda, hal apakah yang paling sering / paling kuat menghalangi mata rohani Anda untuk bisa melihat janji Tuhan itu?
  3. Hal-hal apakah yang akan Anda lakukan untuk terus berjuang menghancurkan semua penghalang bagi mata rohani Anda itu? Tuliskan!

DOA UNTUK HARI INI
“Tuhan Yesus, terima kasih atas semua janji yang sudah Engkau berikan atas kami. Kami tahu dan percaya bahwa semua itu sudah menjadi milik kami. Berikan kami kekuatan, ya Tuhan, supaya kami mampu melihat dengan jelas semua janji itu sehingga kami bisa masuk dan benar-benar mengalami penggenapan janji itu terjadi dalam hidup kami. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.