IMAN ATAS MUJIZAT YANG TAK MASUK AKAL
BACAAN HARI INI
Mazmur 77:1-21
RHEMA HARI INI
Mazmur 77:14 Engkaulah Allah yang melakukan keajaiban; Engkau telah menyatakan kuasa-Mu di antara bangsa-bangsa.
Beberapa waktu lalu, ada seorang wanita yang bersaksi bahwa ia baru saja di-PHK. Padahal ia masih memiliki kredit rumah yang seharusnya baru bisa ia lunasi dalam lima belas tahun ke depan. Ia pun bergumul hebat, tetapi kemudian ia bangkit dan mengimani kalau Tuhan sudah lunaskan semua hutangnya. Benar saja, dengan cara-Nya yang ajaib, wanita itu justru mendapatkan tunjangan dan bonus-bonus yang sangat banyak jumlahnya, sampai-sampai ia tidak hanya bisa melunasi seluruh kredit rumahnya, tetapi juga masih memiliki uang sisa di tabungannya.
Tidak kalah mengherankan, sebuah kesaksian lain datang dari seorang wanita yang dinyatakan hamil, padahal kedua saluran telurnya sudah diambil. Sekalipun dokter memvonis bahwa ia tidak mungkin bisa hamil lagi, tetapi ibu itu menolak untuk mempercayai perkataan dokter. Sebaliknya, ia memilih untuk mempercayai firman Allah yang hidup. Ya, apa yang dialami ibu itu adalah bukti nyata bahwa semuanya mungkin bagi Tuhan, karena memang sesungguhnya bagi Tuhan tidak ada yang mustahil apabila kita percaya.
Apa yang terlihat muluk-muluk di mata manusia, dan bahkan sukar dipercayai bisa menjadi kenyataan. Semuanya itu bisa terjadi dan bahkan sudah terjadi. Kunci kemenangannya hanya satu, yaitu iman. Iman adalah bukti bahwa kita percaya kepada Allah yang melakukan keajaiban dan bahwa Dia sanggup menyatakan kuasa-Nya di antara bangsa-bangsa. Iman seperti inilah yang menggerakkan hati Tuhan dan membuat-Nya mengulurkan tangan-Nya. Maka dari itu, milikilah iman bahwa saat ini Tuhan sedang mengerjakan perkara-perkara besar yang tidak masuk akal di tengah-tengah kita. Ketika kita mempercayai dengan iman bahwa kita sudah menerima mujizat yang tidak masuk akal itu, maka kita akan benar-benar mengalaminya.
RENUNGAN
Miliki IMAN bahwa Tuhan SEDANG MENGERJAKAN mujizat yang tidak masuk akal DI TENGAH KITA.
APLIKASI
- Apakah Anda sudah mempunyai iman bahwa Tuhan sedang mengerjakan mujizat-Nya bagi Anda?
- Menurut Anda, mengapa dibutuhkan iman untuk mujizat tersebut dapat terjadi?
- Apakah yang menjadi komitmen Anda untuk bangkit dalam iman? Tuliskanlah!
DOA UNTUK HARI INI
“Tuhan, kami tahu apa yang tidak mungkin bagi kami itu sangat mungkin bagi-Mu. Kami mau belajar bangkit dalam iman. Kami mau mengesampingkan segala kenyataan yang ada dan memilih untuk fokus pada firman-Mu saja yang hidup. Maka kami percaya, mujizat yang tidak masuk akal itu terjadi dalam hidup kami. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”