TUHAN DALAM MASA SUKAR
BACAAN HARI INI
Mazmur 33:12-22
RHEMA HARI INI
Mazmur 33:18-19 Sesungguhnya, mata TUHAN tertuju kepada mereka yang takut akan Dia, kepada mereka yang berharap akan kasih setia-Nya, untuk melepaskan jiwa mereka dari pada maut dan memelihara hidup mereka pada masa kelaparan.
Seorang pemain akrobat membentangkan seutas tali melintasi air terjun Niagara. Kemudian ia memulai aksinya berjalan pelan-pelan di atas tali tersebut. Penonton menahan nafas menyaksikannya. Setelah sampai di ujung yang lain, penonton bertepuk tangan dengan meriah. “Apakah kalian percaya bahwa saya dapat kembali ke ujung sana dengan membawa kereta dorong ini?” tanya sang akrobatik dengan membawa kereta dorongnya. “Percaya! Percaya!” jawab sebagian penontonnya. Benar saja, sang pemain akrobat berhasil sampai ujung dengan selamat. Gegap gempita tepuk tangan kembali memenuhi udara.
“Sekarang saya akan memberi beban pada kereta dorong ini, apakah saudara percaya saya dapat melakukannya?” tanya sang pemain akrobat lagi. “Percaya, percaya!” jawab sebagian penonton. “Nah, sekarang siapa yang berani duduk di kereta dorong ini?” Semua terdiam, tidak ada yang menjawab karena mereka semua takut akan risikonya yang bisa berakibat pada kematian. Akhirnya ada seorang pemuda yang mengajukan diri. Pemuda itu naik ke kereta dorong dan dimulailah akrobat yang menegangkan itu. Pemuda tersebut tak lain adalah anak dari sang pemain akrobat tersebut.
Seorang anak tahu kemampuan bapaknya, demikian juga seharusnya kita sebagai anak-anak Tuhan. Kita tahu betapa luar biasanya Bapa kita. Sekalipun kehidupan sering sekali menyuguhkan kesusahan, penderitaan, penyakit, dan keputusasaan, Tuhan sungguh bisa dipercaya. Di hari-hari ini, saat pandemi COVID-19 membayangi bumi dan krisis finansial melanda kita secara pribadi, mungkin lebih realistis untuk berkeluh kesah, tetapi kita tidak perlu kuatir, karena kita memiliki Tuhan dan kita adalah kepunyaan Tuhan. Rhema hari ini menguatkan kita bahwa Tuhan berdaulat atas hidup kita, Dia memperhatikan hidup kita, dan pertolongan sejati hanya datang dari-Nya. Jangan mengandalkan pertolongan dari diri sendiri atau dari orang lain. Nantikan Tuhan, dan Dia sendiri yang akan mengajari kita untuk membangun ketahanan finansial bagi hidup kita.
RENUNGAN
Kita TIDAK PERLU TAKUT berlebihan menghadapi masa sukar, sebab kita MEMILIKI TUHAN dan kita adalah KEPUNYAAN TUHAN.
APLIKASI
- Hal-hal apa sajakah yang sering membuat Anda merasa takut dan kuatir?
- Mengapa Tuhan rindu agar kita percaya dan tidak merasa takut melewati masa-masa sulit dalam hidup kita?
- Komitmen apa yang Anda ambil setelah membaca renungan pagi ini?
DOA UNTUK HARI INI
“Bapa di surga, terima kasih atas berkat dan anugerah-Mu. Terima kasih atas rhema yang luar biasa. Kami sangat berysukur kami memiliki Engkau dan kami menjadi kepunyaanmu. Sehingga kami tidak perlu takut melewati masa-masa sulit dalam hidup kami. Terima kasih Tuhan. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”