BERKORBAN DENGAN KASIH BAGI KELUARGA
BACAAN HARI INI
Ibrani 12:1-17
RHEMA HARI INI
Ibrani 12:15Jagalah supaya jangan ada seorangpun menjauhkan diri dari kasih karunia Allah, agar jangan tumbuh akar yang pahit yang menimbulkan kerusuhan dan yang mencemarkan banyak orang.
Dua orang anak muda tertangkap polisi saat berjudi. Mereka pun dipenjara sampai ada tebusan sebesar lima juta rupiah. Anak muda pertama berasal dari keluarga yang cukup mampu, sehingga dengan mudahnya orangtuanya menebusnya keluar dari penjara. Sementara anak muda kedua hanya memiliki seorang ibu yang sudah janda dan harus membanting tulang siang malam demi mengumpulkan uang untuk menebus anaknya dari penjara. Sekeluar dari penjara, anak muda pertama mengajak anak muda kedua untuk kembali berjudi. Namun dengan tegas anak muda kedua menolaknya, “Ibuku harus membanting tulang siang dan malam untuk menebusku dari penjara karena ia sangat mengasihiku. Aku tidak mungkin mengkhianati kasihnya dan menyakiti hatinya lagi.”
Karena pengorbanan kasih seorang ibulah, anak muda itu menyesali perbuatannya dan tidak mau melakukannya lagi. Ya, dibutuhkan sebuah pengorbanan yang didasari oleh kasih untuk membawa anggota keluarga kita kepada jalan Tuhan. Tanpa hati yang mau berkorban, maka akan sulit bagi anggota keluarga kita untuk dibawa kepada jalan Tuhan.
Adalah kasih karunia Tuhan jika kita dimampukan untuk bisa berkorban dengan kasih bagi anggota keluarga kita. Saat kita mengampuni ketika disakiti, memberi ketika dikhianati, mendoakan ketika ditinggalkan dan menerima kembali setelah sekian lama disia-siakan, semua itu adalah karya Roh Kudus yang memberikan kemampuan ilahi dalam hidup kita. Itu sebabnya, milikilah kerelaan hati untuk berkorban dan sadari bahwa kemampuan untuk berkorban itu datangnya dari Tuhan. Dengan demikian, kita bisa bangkit menjadi pahlawan yang menyelamatkan keluarga dan dimampukan berkorban bagi mereka, sehingga mendatangkan pertobatan serta keselamatan bagi keluarga kita.
RENUNGAN
Beranilah BERKORBAN DENGAN KASIH demi keselamatan keluarga kita, supaya JANGAN ADA seorang pun di antara mereka YANG TERTINGGAL.
APLIKASI
- Sudahkah Anda berkorban bagi keluarga Anda?
- Pengorbanan apakah yang Anda lakukan bagi keluarga Anda?
- Komitmen apa yang akan Anda ambil supaya Anda dimampukan oleh Tuhan untuk berkorban bagi keluarga Anda?
DOA UNTUK HARI INI
“Tuhan, ajar kami memiliki hati yang rela berkorban demi keselamatan keluarga kami. Kami bersyukur atas teladan-Mu yang sudah rela berkorban demi untuk keselamatan kami. Kami percaya, Roh Kudus yang akan memampukan kami untuk terus menabur kasih serta berkorban bagi keluarga kami. Kami percaya bahwa apa yang kami lakukan tidak akan pernah sia-sia dan akan mendatangkan keselamatan bagi keluarga kami. Terima kasih Tuhan. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”