ULURAN TANGAN TUHAN DALAM SETIAP PERMASALAHAN KITA
BACAAN HARI INI
Yesaya 38:13-20
RHEMA HARI INI
Yesaya 38:17a Sesungguhnya, penderitaan yang pahit menjadi keselamatan bagiku; Engkaulah yang mencegah jiwaku dari lobang kebinasaan.
Terapung-apung di tengah lautan dalam perahu karet kecil bukanlah pengalaman yang menyenangkan. Dengan harap-harap cemas, seorang kakek berharap ada kapal lain yang akan lewat dan menyelamatkannya. Memang, ada dua kapal besar yang melewatinya, tetapi tidak ada satu pun yang menyadari keberadaannya dan berlalu begitu saja. Hari demi hari, pria tua ini semakin lemah dan putus asa. Ia bahkan tanpa sengaja membakar perahu karet tempat satu-satunya ia dapat bertahan hidup. Kehilangan pengharapan, ia pun membiarkan dirinya tenggelam ke bawah laut. Namun, tiba-tiba saja sebuah tangan terulur ke dalam air. Kakek itu pun berenang naik dan menyambut uluran tangan tersebut. Rupanya, kobaran api besar dari perahu karetnya telah menarik perhatian orang-orang di atas kapal yang melintas di kejauhan, sehingga ia pun terselamatkan.
Saat gelombang permasalahan mengepung hidup kita, sudah menjadi naluri dasar kita untuk mencoba bertahan dengan mengandalkan kekuatan dan akal budi kita sendiri. Setelah itu, kita akan mulai mencoba mencari bantuan orang lain. Tak jarang, kita pun menemukan bahwa tidak ada yang dapat ataupun yang mau menolong kita. Namun, seperti cerita di atas, sering kalinya saat kita mengalami krisis besar dan kehilangan seluruh pegangan kita, serta tidak tahu lagi harus berbuat apa, justru pertolongan Tuhan datang.
Bukannya Tuhan tidak peduli kepada kita. Justru Dia amat sangat peduli pada kebaikan anak-anak-Nya. Karena kasih-Nya yang besar kepada kita, Dia ingin kita belajar, bahwa hanya Tuhanlah satu-satunya yang bisa kita harapkan dan andalkan. Saat kita menyadarinya dan mau berserah total kepada-Nya, Tuhan akan menghembuskan angin profetik Roh Kudus-Nya untuk menyelamatkan kita. Dia akan mengurapi kita, sehingga kita mampu mengatasi segala persoalan dengan kekuatan dan hikmat dari-Nya. Dia akan mengirimkan orang-orang yang akan mengulurkan tangan mereka, sehingga melalui mereka dan bersama mereka, seluruh rencana Tuhan tergenapi. (MV.L)
RENUNGAN
Tuhan TIDAK PERNAH membiarkan kita TENGGELAM dalam masalah, Dia akan segera MENGULURKAN TANGAN-NYA dan MENGANGKAT kita kembali.
APLIKASI
- Permasalahan apakah yang tengah Anda alami saat ini?
- Mengapa Tuhan tidak akan pernah membiarkan kita tenggelam dalam masalah?
- Bagaimana Anda akan menyikapi permasalah Anda mulai dari sekarang?
DOA UNTUK HARI INI
“Bapa yang baik, terima kasih karena Engkau tidak pernah meninggalkan dan tidak pernah membiarkan kami. Engkau selalu ada untuk mengulurkan tangan-Mu tepat pada waktunya, sehingga kami boleh beroleh keselamatan dan kelepasan. Biarlah melalui hidup kami, semua orang boleh melihat, bukan karena kami, bukan karena orang lain, tetapi karena perbuatan-Mu, kami boleh memperoleh semua yang telah Engkau janjikan. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”