TIDAK ADA YANG MUSTAHIL BAGI TUHAN

TIDAK ADA YANG MUSTAHIL BAGI TUHAN

BACAAN HARI INI
Kejadian 18:1-14

RHEMA HARI INI
Kejadian 18:14a Adakah sesuatu apa pun yang mustahil untuk TUHAN?

Rhema hari ini diambil dari salah satu kisah Alkitab mengenai janji Tuhan kepada Abraham dan Sara di masa tua mereka. Diceritakan Sara yang tertawa dalam hati ketika mendengar janji Tuhan bahwa ia akan hamil. Tawa ini ‘terdengar’ oleh Tuhan. Agaknya, tawa Sara adalah tawa sinis; tawa yang tawar. Bukan tawa sukacita, tetapi tawa yang mempertanyakan; meragukan apa yang ia dengar.

Sebetulnya, reaksi Sara itu cukup masuk akal. Sebab ia telah tua dan menopause. Umur Abraham kala itu pun sudah 100 tahun dan Sara berumur 90 tahun (Kej. 17:17). Sulit dipahami jika nenek setua Sara dan kakek setua Abraham masih dapat menghasilkan keturunan. Namun Tuhan berkata, “Aku akan kembali tahun depan mendapatkan engkau, pada waktu itulah Sara, istrimu, akan mempunyai seorang anak laki-laki” (ay.10). Pernyataan ini diulang dua kali (ay.14). Tuhan tahu sabda-Nya terdengar janggal bagi manusia. Namun yang Dia kehendaki adalah agar Abraham dan Sara membuka hati bahwa apa yang tidak masuk akal bagi mereka, bukanlah hal yang mustahil bagi Tuhan.

Kisah ini mengajak kita untuk mengingat kembali pada janji-janji yang pernah Tuhan berikan dalam hidup kita, agar kita tidak ragu bahwa Tuhan sanggup berkarya melampaui akal manusiawi. Seperti Sara, mungkin janji Tuhan dan realita yang kita lihat begitu bertolak belakang. Namun saat ini, Tuhan ingin mengundang setiap kita untuk kembali percaya. Sebab, segala sesuatu mungkin bagi Allah, dan bagi orang percaya. Asal kita mengamini janji Tuhan, maka apa yang dijanjikan Allah itu akan digenapi. Tidak ada yang dapat menghalangi Tuhan untuk menyatakan pelangi kemulian-Nya dalam hidup kita. Kalau saat ini kita merasa harapan kita telah menjadi reruntuhan, bukalah hati kita dan dengarkan Tuhan berkata bahwa inilah waktunya untuk bangkit dan membangun kembali. Ingat, mujizat tidak datang apabila kita bimbang. Mujizat datang ketika kita percaya.

RENUNGAN
TIDAK ADA YANG DAPAT menghalangi Tuhan untuk MENYATAKAN KEMULIAAN-NYA.

APLIKASI

  1. Apakah saat ini Anda sedang menantikan janji Tuhan tergenapi dalam hidup Anda? Janji apakah itu?
  2. Apa yang perlu Anda lakukan selama menantikan janji Tuhan terjadi dalam hidup anda?
  3. Komitmen apa yang Anda buat agar Tuhan dapat menyatakan kemuliaan-Nya dalam hidup kita?

DOA UNTUK HARI INI
“Tuhan Yesus yang baik, terima kasih untuk janji-Mu dalam hidup kami. Kami percaya bahwa tidak ada yang sanggup menghalangi Engkau menyatakan pelangi kemulian-Mu dalam hidup kami. Ajar kami untuk percaya dan tetap berharap hanya kepada-Mu. Terima Kasih Tuhan. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.