MEMULIHKAN PERCAYA DIRI ILAHI

MEMULIHKAN PERCAYA DIRI ILAHI

BACAAN HARI INI
Kejadian 1:26-31

RHEMA HARI INI
Kejadian 1:27 Maka Allah menciptakan manusia itu menurut gambar-Nya, menurut gambar Allah diciptakan-Nya dia; laki-laki dan perempuan diciptakan-Nya mereka.

Apa yang kita lihat saat bercermin, bisa sangat mempengaruhi rasa percaya diri kita. Jika kita melihat sosok yang cantik atau tampan, rapi, bersih, mengenakan busana yang bagus dan cocok dengan kita, pasti kita akan merasa siap menghadapi apa saja yang akan kita temui hari itu. Lain halnya jika kita bercermin pada cermin yang retak atau pecah. Bayangan kita akan tampak kurang baik. Retakan atau pecahan kaca tersebut membuat bayangan kita membias dalam bentuk-bentuk yang tidak sewajarnya. Kita jadi tidak bisa melihat dengan jelas, apakah riasan wajah kita sudah benar dan rapi, atau apakah rambut kita sudah tersisir serta tertata seperti yang kita inginkan. Karena merasa tidak yakin, kita pun jadi merasa kurang percaya diri. Kita takut jangan-jangan penampilan kita ada yang salah, sehingga kita akan menjadi malu karenanya.

Sadar atau tidak, banyak di antara kita yang hari ini kehilangan rasa percaya diri karena bercermin pada cermin yang salah. Hanya ada satu cermin yang paling tepat menggambarkan diri kita yang sebenarnya, yaitu firman Tuhan. Bahwa sesungguhnya Tuhan menciptakan kita, manusia, segambar dan serupa dengan Allah.

Ketika Tuhan menciptakan Adam, Adam adalah pribadi yang begitu luar biasa. Ia bisa melihat dirinya sebagai gambar dan rupa Allah yang begitu dahsyat. Karena itu, Adam bisa mengeluarkan semua potensi terbaiknya dan ia bisa berkuasa atas Taman Eden dan menaklukkan bumi. Begitu pula jika kita bisa melihat diri kita sebagai ciptaan Tuhan yang luar biasa, maka kita pun akan beroleh kepercayaan diri ilahi, yang memampukan kita untuk melakukan kehendak dan rencana Tuhan yang sempurna dalam hidup kita. Oleh sebab itu, belajarlah untuk bercermin pada firman Tuhan dan pandanglah kepada Tuhan senantiasa, maka Dia akan memulihkan percaya diri ilahi kita dan mendatangkan kesembuhan total bagi batin kita. (PF)

RENUNGAN
Tuhan ingin MEMULIHKAN percaya diri umat-Nya dengan PERCAYA DIRI ILAHI.

APLIKASI

  1. Mengapa Tuhan ingin memulihkan rasa percaya diri Anda?
  2. Bagaimana Anda memandang diri Anda sekarang? Bisakah Anda melihat gambar dan rupa Allah dalam diri Anda?
  3. Apa pengaruh yang dibawa kepercayaan diri ilahi dalam hidup Anda?

DOA UNTUK HARI INI
“Tuhan Yesus, terima kasih Engkau telah mengingatkan kami tentang jati diri kami yang sebenarnya. Bahwa oleh kasih karunia-Mu, Engkau telah menciptakan kami serupa dan segambar dengan diri-Mu sendiri. Tanamkanlah ini dalam hati kami, ya Tuhan, agar kami mampu melakukan segala kehendak-Mu dan nama-Mu semakin di permuliakan. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.