ROH KUDUS DI ATAS SEMUANYA

ROH KUDUS DI ATAS SEMUANYA

RHEMA HARI INI
Yohanes 3:31 Siapa yang datang dari atas adalah di atas semuanya; siapa yang berasal dari bumi, termasuk pada bumi dan berkata-kata dalam bahasa bumi. Siapa yang datang dari sorga adalah di atas semuanya.

Manute Bol adalah salah seorang pemain basket NBA tertinggi di dunia. Dengan tinggi badan 231 cm, Manute mampu memblokir tembakan terbaik yang pernah ada. Pemain yang berasal dari Sudan ini memiliki lengan seperti ranting pohon yang mampu menahan hampir semua tembakan lawan. Bahkan di salah satu pertandingan, Manute berhasil memblokir empat tembakan hanya dalam waktu kurang dari enam detik. Tidak mengherankan bila Manute adalah satu-satunya pemain yang memiliki lebih banyak blok daripada poin dalam sejarah NBA.

Kalau manusia yang memiliki tinggi badan paling tinggi di antara semua manusia yang lain saja bisa selalu meraih kemenangan, apalagi Roh Kudus yang di atas semuanya. Roh Kudus adalah pribadi Allah sendiri yang dianugerahkan kepada kita untuk menyertai serta menolong kita. Dia adalah Roh Allah yang datang dari sorga dan tinggal dalam hidup kita.

Rhema firman Tuhan yang kita baca hari ini menyatakan bahwa siapa yang datang dari sorga adalah di atas semuanya. Itu artinya, Roh Kudus lebih dari semuanya. Roh Kudus lebih dari kemampuan manusia sehebat apa pun. Roh Kudus lebih dari pengetahuan dan logika manusia. Roh Kudus lebih dari vonis dokter tentang penyakit kita. Roh Kudus lebih dari semua kebutuhan, persoalan, dan tantangan hidup kita. Roh Kudus lebih dari segala-galanya. Bersama Roh Kudus, kita akan dimampukan untuk hidup sesuai kehendak Tuhan dan mencapai setiap tujuan mulia-Nya dalam hidup kita. Itu sebabnya, ketika kita hidup dan berjalan bersama Roh Kudus yang tanpa batasa di tahun 2021 ini, maka jaminan kemenangan akan menjadi kepastian dalam hidup kita.

RENUNGAN
ROH KUDUS adalah Roh yang DI ATAS SEMUANYA.

APLIKASI

  1. Seperti apakah Roh Kudus bagi hidup Anda?
  2. Bagaimanakah Roh Kudus bekerja atas hidup Anda, mengingat bahwa DIA adalah Roh yang di atas segalanya?
  3. Apakah yang menjadi komitmenmu agar Roh Kudus senantiasa memenuhi hidupmu? Tulis dan renungkanlah!

DOA UNTUK HARI INI
“Allah, Roh Kudus, terima kasih untuk firman-Mu hari ini. Ajar kami untuk semakin mengerti bahwa Engkaulah yang berkuasa di atas segalanya. Berkuasalah atas hidup kami ya, Roh Kudus, sehingga kami terus berjalan dalam setiap rancangan besar Tuhan di tahun 2021 ini. Terima kasih, ya Roh Kudus. Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin.”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.