SERANGAN BALIK SETELAH KEMENANGAN
RHEMA HARI INI
Mazmur 54:7 Biarlah kejahatan itu berbalik kepada seteru-seteruku; binasakanlah mereka karena kesetiaan-Mu!
Bagi Anne, membuat sebuah kesaksian itu bukanlah hal yang mudah. Sebab beberapa kali Anne melihat bagaimana seseorang yang telah bersaksi dengan begitu luar biasa, tetapi setelahnya orang itu menghadapi tantangan yang seolah meruntuhkan kesaksiannya. Tidak sedikit pula orang yang setelah bersaksi, lalu menghilang, tenggelam kembali dalam hidup atau persoalan lamanya. Karena itu, meskipun Anne memiliki banyak kesaksian yang ingin dibagikan, tetapi ia terkadang takut untuk menyampaikannya.
Dalam permainan perang, ini dikenal sebagai sebuah taktik yang bernama serangan balik. Tujuan umum taktik ini adalah untuk meniadakan atau menggagalkan keuntungan yang diperoleh lawan sebelumnya. Tujuan khususnya adalah untuk merebut kembali apa yang hilang dan menghancurkan musuh. Konsep utama serangan balik ini adalah untuk mengejutkan musuh dengan serangan yang tiba-tiba. Banyak serangan balik yang berhasil dikarenakan musuh yang tidak berjaga-jaga dan tidak mengharapkan serangan balik.
Sebagai seorang Kristen, kita tentu tahu bahwa hidup ini adalah sebuah pertempuran rohani. Sering kali setelah kita berhasil memenangkan sebuah pertempuran, akan ada serangan balik dari iblis yang kita perangi. Salah satu contohnya adalah kesaksian. Seperti yang Anne takutkan, serangan balik itu memang ada dan nyata. Iblis sangat tidak suka ketika kita memberikan kesaksian yang membangkitkan iman, memuliakan Tuhan, dan membuat orang berbalik kepada Kristus. Ketika kesaksian kita membuat orang-orang yang ada dalam cengkeraman iblis dimerdekakan, ia akan berusaha sekuat tenaga untuk merebutnya kembali. Namun jangan sampai kita takut dan gentar karenanya. Ketika kita menyadari bahwa iblis sangat tidak suka dengan kegagalan, maka kita akan senantiasa waspada dan tidak membuka celah setelah beroleh kemenangan. Tetaplah menjadi saksi Kristus, tetaplah selamatkan jiwa berapa pun harganya, sebab kita tahu Allah kita setia. Selama kita menempel dan hidup dalam kebenaran-Nya, maka kita akan terus bertambah kuat dan perlindungan-Nya akan membentengi kita dengan sempurna dari serangan balik yang tidak kita harapkan. (PF)
RENUNGAN
Jangan heran ketika ada SERANGAN BALIK setelah KEMENANGAN.
APLIKASI
- Pernahkah Anda mengalami serangan balik dari iblis setelah Anda beroleh kemenangan? Dalam bentuk apakah itu?
- Bagaimana seharusnya Anda menyikapi serangan balik tersebut?
- Apa yang akan Anda lakukan untuk bersiap menghadapi serangan balik setelah kemenangan?
DOA UNTUK HARI INI
“Tuhan Yesus, Engkau Allah kami yang setia. Perlindungan-Mu menjagai kami dengan sempurna. Meski kami sadar bahwa musuh bisa menyerang balik kapan saja, tetapi kami percaya, Engkau tidak akan membiarkan kami dikalahkan. Terus pakai hidup kami Tuhan, untuk menjadi saksi-Mu dan membawa banyak jiwa kepada-Mu. Terima kasih Tuhan. Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin.”