SALAH SATU KUNCI KEBAHAGIAAN RUMAH TANGGA

SALAH SATU KUNCI KEBAHAGIAAN RUMAH TANGGA

RHEMA HARI INI
Efesus 5:22-23 Hai isteri, tunduklah kepada suamimu seperti kepada Tuhan, karena suami adalah kepala isteri sama seperti Kristus adalah kepala jemaat. Dialah yang menyelamatkan tubuh.

Tunduklah kepada suami seperti kepada Tuhan. Itulah salah satu anjuran yang disampaikan kepada setiap wanita yang telah menikah. Namun terkadang, banyak kaum wanita yang masih mempertimbangkannya dan menilai bahwa perintah tersebut kurang sesuai dan tidak relevan dengan kehidupan modern seperti sekarang ini. Yang lainnya berpendapat bahwa perintah ini hanya mengungkung peran seorang wanita dalam rumah tangga.

Saat Rasul Paulus menulis surat Efesus, ia mengharapkan semua orang percaya bisa memiliki hati seorang hamba dan mengutamakan kebutuhan orang lain, di atas kebutuhannya sendiri. Paulus memberikan fokus kepada keluarga, karena keluarga merupakan dasar dari bangunan dalam sebuah komunitas masyarakat yang sehat. Ia pun memberikan tiga contoh bagaimana seharusnya istri, suami, dan anak-anak berperan sehingga sebuah keluarga bisa berjalan dengan baik.

Sering kita jumpai, seorang istri terlalu sibuk mengelola rumah tangga dan bahkan ada yang masih harus bekerja, sehingga tak jarang malah tak mempedulikan keberadaan suaminya. Saat istri melakukan hal itu, suami akan merasa bahwa dirinya tidak berguna dan keluarga justru akan kehilangan kepemimpinan seorang suami dan ayah. Saat itulah, seorang suami merasa kehilangan rasa hormat. Oleh karena itu, jika setiap kita sebagai istri memiliki kerinduan agar keluarga kita senantiasa harmonis, maka mulailah untuk memiliki rasa hormat kepada suami kita. Wanita hebat bukanlah wanita yang banyak berprestasi, tetapi wanita yang tunduk kepada suaminya.

RENUNGAN
Salah satu KUNCI sukses KEBAHAGIAAN dalam rumah tangga adalah wanita memiliki rasa HORMAT kepada SUAMINYA.

APLIKASI

  1. Bagaimana sikap Anda sebagai istri terhadap suami Anda selama ini? Sudahkah Anda memiliki rasa hormat pada suami Anda?
  2. Menurut Anda, mengapa kunci kebahaagiaan dalam keluarga kita adalah ketika sebagai istri memiliki rasa hormat pada suami?
  3. Bagaimana Anda bisa menjadi istri yang memiiliki rasa hormat kepada suami? Jelaskan!

DOA UNTUK HARI INI
“Tuhan Yesus, kami bersyukur memiliki keluarga yang begitu luar biasa. Ajar kami, sebagai istri, agar senantiasa dapat memiliki rasa hormat kepada suami. Sehingga kebahagiaan dan sukacita dari pada-Mu senantiasa tercurah dalam keluarga kami. Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin.”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.