HIDUP BERKENAN DAN DISENANGI TUHAN

HIDUP BERKENAN DAN DISENANGI TUHAN

RHEMA HARI INI
Kisah Para Rasul 10:4 Ia menatap malaikat itu dan dengan takut ia berkata: “Ada apa, Tuhan?” Jawab malaikat itu: “Semua doamu dan sedekahmu telah naik ke hadirat Allah dan Allah mengingat engkau.

Sebuah tragedi kebakaran membuat sepasang suami istri pemulung terpisah dengan Noori, anjing kesayangan mereka. Tuannya terbaring di rumah sakit, dengan kaki dan tangan di gips. Sedangkan istrinya meninggal pada kebakaran tersebut. Sementara Noori, masih setia menanti tuannya di rumah yang sudah menjadi puing. Tim penyelamat mengevakuasi Noori, merawat lukanya, dan memberinya makan, tetapi ia tidak mau memakannya. Akhirnya, setelah dibawakan barang-barang milik tuannya dan diputarkan video tuannya yang sakit, Noori baru mau makan. Saat mendapatkan kabar tentang anjingnya, tangis pemulung itu pecah. “Apa yang ia lakukan? Ia bisa saja pergi, mengapa ia tetap ada disana?” Berita tentang kesetiaan Noori ini menjadi perhatian dan mengundang simpati masyarakat, sehingga mereka mendonasikan rumah baru untuk pemulung dan anjingnya itu.

Apa yang dilakukan Noori, tidak hanya menyentuh hati tuannya, tetapi juga berhasil menyentuh hati banyak orang. Kisah tersebut mengingatkan pada seorang pria di Alkitab yang hidupnya diingat oleh Tuhan, yaitu Kornelius. Kornelius adalah seorang yang saleh serta takut akan Allah dan ia memberi banyak sedekah kepada umat Yahudi dan senantiasa berdoa kepada Allah. Apa yang sudah dikerjakan Kornelius di dalam hidupnya, bukan hanya diingat Tuhan, tetapi juga membuat hati Tuhan tersentuh. Itu sebabnya, ketika Kornelius berdoa, datanglah seorang malaikat yang mengatakan bahwa semua doanya dan sedekahnya telah naik ke hadirat Allah dan Allah mengingatnya. Singkat cerita, Kornelius dan seluruh keluarganya menerima karunia Roh Kudus melalui pelayanan Rasul Paulus.

Kisah hidup Kornelius adalah contoh baik yang perlu kita teladani. Orang yang hidupnya diingat Tuhan, pasti akan menerima anugerah besar. Oleh karena itu, ambillah komitmen untuk konsisten mengerjakan apa yang disukai Tuhan, berlaku setia, dan tulus hati, sehingga kita akan memiliki hidup yang senantiasa diingat Tuhan. Andalkan Roh Kudus dalam setiap langkah dan rencana kita, maka kita akan melihat bagaimana Tuhan berkarya secara luar biasa dalam hidup kita dan kita pun akan memiliki hidup yang berarti di mata Tuhan.

RENUNGAN
Milikilah hidup yang SENANTIASA DIINGAT Tuhan.

APLIKASI

  1. Bagaimana kehidupan Anda selama ini? Sudahkah Anda melakukan yang berkenan di hadapan Tuhan?
  2. Menurut Anda, mengapa penting bagi kita agar memiliki hidup yang senantiasa diingat Tuhan?
  3. Komitmen apa yang akan Anda ambil agar memiliki hidup yang diingat Tuhan senantiasa? Renungkanlah.

DOA UNTUK HARI INI
“Tuhan Yesus, terima kasih untuk segala kebaikan-Mu dalam hidup kami. Ajar kami agar senantiasa konsisten mengutamakan dan menyenangkan Engkau dalam setiap langkah kami. Sehingga hidup kami berkenan dan senantiasa Engkau ingat. Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin.”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.