TUHAN TIDAK PERNAH MENINGGALKAN KITA

TUHAN TIDAK PERNAH MENINGGALKAN KITA

RHEMA HARI INI
Yesaya 54:10 Sebab biarpun gunung-gunung beranjak dan bukit-bukit bergoyang, tetapi kasih setia-Ku tidak akan beranjak dari padamu dan perjanjian damai-Ku tidak akan bergoyang, firman TUHAN, yang mengasihani engkau.

Setiap kita pasti pernah mengalami padang gurun kehidupan. Namun kita bisa merasakan bagaimana kasih Tuhan justru lebih nyata dalam hidup kita. Kasih Tuhan yang paling mudah kita lihat dan buktikan saat berada di padang gurun adalah kita masih terpelihara dengan baik sampai sekarang ini. Kalau kita masih bisa bernafas hari ini, semua itu karena kemurahan Tuhan saja. Kalau kita masih bisa berdiri tegak saat ini, semuanya karena kasih Tuhan. Sekalipun terlihat sangat tidak mengenakkan, tetapi Tuhan tidak pernah meninggalkan kita, bahkan saat di padang gurun sekalipun.
Kita dapat melihat bagaimana perlindungan Tuhan kepada bangsa Israel saat di padang gurun. Melalui tiang awan dan tiang api, Tuhan membuat mereka aman dan tidak tersesat. Di padang gurun, Tuhan juga berkali-kali mendemonstrasikan kuasa dan mujizat-Nya. Manna dari sorga, air untuk melepaskan dahaga jutaan bangsa Israel dan memberi mereka makan daging selama sebulan penuh. Bahkan hal yang paling sepele, termasuk pakaian dan kasut mereka, semuanya Tuhan jagai dan perhatikan. Semuanya itu menunjukkan bahwa kasih sayang Tuhan itu sangatlah besar.
Oleh karena itu, dimanapun posisi kita saat ini, mari belajar untuk terus bisa merasakan dan menikmati kasih Tuhan yang besar. Seperti Sadrakh, Mesakh dan Abednego merasakan kasih sayang Tuhan yang paling besar dalam hidup mereka ketika sedang ada dalam dapur perapian yang menyala tujuh kali lipat. Percayalah, di titik yang paling berat dalam hidup kita, kita justru akan merasakan kasih Tuhan nyata dalam hidup kita. Jiwa kita boleh merasa lega sebab Tuhan tidak pernah meninggalkan kita sendiri, terlebih ketika kita sedang berada di padang gurun kehidupan.

RENUNGAN
Sekalipun berada di padang gurun kehidupan, Tuhan TIDAK PERNAH MENINGGALKAN kita.

APLIKASI

  1. Apakah saat ini Anda sedang berada di padang gurun kehidupan?
  2. Apa yang membuat jiwa Anda mendapat kelegaan meski sedang berada di padang gurun kehidupan?
  3. Apa komitmen Anda untuk dapat meresponi padang gurun kehidupan sesuai kehendak Tuhan?

DOA UNTUK HARI INI
“Bapa kami berdoa untuk tuntunan dan penyertaan-Mu dalam situasi yang sedang kami hadapi saat ini. Beri kami hati yang mudah diajar sehingga kami boleh melewati padang gurun dengan berkemenangan.
Dalam nama Tuhan Yesus Kristus, kami berdoa. Amin”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.