ADA FAVOR DALAM MENGIKUTI JALAN TUHAN


ADA FAVOR DALAM MENGIKUTI JALAN TUHAN

RHEMA HARI INI
2 Korintus 6:2 Sebab Allah berfirman: ”Pada waktu Aku berkenan, Aku akan mendengarkan engkau, dan pada hari Aku menyelamatkan, Aku akan menolong engkau.” Sesungguhnya, waktu ini adalah waktu perkenanan itu; sesungguhnya, hari ini adalah hari penyelamatan itu.

Bagi sebagian anak-anak, pelajaran berenang menjadi mata pelajaran yang menakutkan. Belum bisa berenang membuat mereka ketakutan bahkan untuk mencelupkan mukanya ke dalam air. Ya, ketidaktahuan dan ketidakmampuan merupakan sumber dari perasaan takut. Demikian juga dalam hal mengikuti jalan Tuhan, ketidakmampuan kita untuk melihat rencana Tuhan yang begitu besar, membuat kita merasa takut dan ragu.
Gereja kita pun mengalami hal yang sama. Di masa pandemi, ketika semuanya lockdown dan mengalami kesulitan ekonomi sehingga pemasukan gereja menurun, Tuhan justru memberikan instruksi untuk menabur dan menjadi berkat. Di saat semua proyek pembangunan di Jakarta terpaksa berhenti, Tuhan malah malah berbicara untuk melanjutkan pembangunan gedung gereja kita di Jakarta.
Sungguh sebuah langkah iman yang luar biasa, untuk bisa tetap taat dan mengikuti instruksi Tuhan yang bagi manusia tidak masuk di akal. Awalnya memang tidak mudah dan juga penuh tantangan, tetapi kita bisa melihat penyertaan Tuhan yang luarbiasa, bahkan penuh dengan favor-Nya yang ajaib. Mujizat demi mujizat terjadi, dan semuanya terjadi justru di masa pandemi yang paling berat. Pembangunan gereja di Jakarta selesai dengan harga mujizat, dan masih ditambah lagi dengan dimulainya pembangunan Pusat Kegerakan Roh Kudus Global di Solo. Mengikuti jalan Tuhan memang tidak berarti bebas dari tantangan, bahkan terkadang penuh tantangan. Akan tetapi kita juga harus mengakui bahwa perjalanan mengikut Tuhan Sang Pembuat Mujizat, pasti akan dipenuhi dengan favor-Nya yang membuat kita tak henti terkagum.

RENUNGAN
Mengikuti jalan Tuhan memang tidak berarti bebas tantangan, bahkan terkadang PENUH TANTANGAN tetapi juga PENUH dengan FAVOR TUHAN.

APLIKASI

  1. Menurut Anda, mengapa mengikuti jalan Tuhan tidak menjamin bebas tantangan?
  2. Tantangan apa yang pernah Anda hadapi saat Anda berjalan sesuai instruksi Tuhan?
  3. Apa komitmen yang Anda buat untuk terus mengikuti jalan Tuhan sekalipun penuh tantangan?

DOA UNTUK HARI INI
“Bapa, kami rindu untuk tetap berada dalam jalan-Mu dan tidak melenceng ke kanan ataupun ke kiri. Roh Kudus kuatkan kami dan mampukan kami untuk dapat menyelesaikan setiap instruksi Tuhan bagi kami, sekalipun banyak tantangan di hadapan kami. Di dalam nama Tuhan Yesus Kristus, kami berdoa. Amin.”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.