ANUGERAH MENJADI TAK TERKALAHKAN
RHEMA HARI INI
Pengkotbah 9:11 Lagi aku melihat di bawah matahari bahwa kemenangan perlombaan bukan untuk yang cepat, dan keunggulan perjuangan bukan untuk yang kuat, juga roti bukan untuk yang berhikmat, kekayaan bukan untuk yang cerdas, dan karunia bukan untuk yang cerdik cendekia, karena waktu dan nasib dialami mereka semua.
Tidak ada seorangpun yang memperhitungkan tim Amerika Serikat untuk berprestasi dalam turnamen Piala Dunia 25 Juni 1950. Kala itu tim Inggris dikenal sebagai “Raja Sepak Bola” dengan rekor 23 kemenangan, empat kekalahan, dan tiga kali seri. Anggota dari tim tersebut adalah pesepakbola profesional yang diambil dari liga domestik Inggris. Tim Amerika, sebaliknya, telah kalah dalam tujuh pertandingan internasional terakhir mereka dengan tim yang beranggotakan sejumlah tukang pos, tukang cuci piring, guru, dan sopir mobil jenazah.
Sadar tanpa harapan jika dibandingkan materi mentereng tim lawan, Bill Jeffrey selaku pelatih timnas AS menyebut skuatnya sebagai “domba-domba yang siap dibantai”. Siapa mengira sebuah kejutan besar terjadi sehingga publik menamai peristiwa tersebut sebagai “Mujizat Lapangan Hijau”. Di menit ke 37, sundulan Joe Gaetjens, seorang mahasiswa yang bekerja paruh waktu sebagai pencuci piring, berhasil menjebol gawang Bert Williams, kiper yang setahun sebelumnya merasakan gelar juara FA Cup. Sedangkan Frank Borghi si sopir mobil jenazah, sebagai kiper tim Amerika, bermain apik dengan menggagalkan semua tembakan lawan. Hingga peluit tanda akhir pertandingan, skor tetap 1-0 untuk kemenangan tim Amerika.
Seperti ayat rhema kita hari ini, rahasia kemenangan yang sejati bukanlah keunggulan kita sebagai manusia, tetapi anugerah Tuhanlah yang membuat kita menjadi orang yang tak terkalahkan. Mungkin hari ini kita merasa kemampuan kita tidak ada apa-apanya dibandingkan orang lain. Kita tidak punya kekuatan ataupun kuasa. Namun jika kita menyerahkan diri sepenuhnya kepada Allah, maka hidup kita akan diambil alih oleh anugerah melimpah yang membawa kita pada kemenangan. (PF)
RENUNGAN
ANUGERAH yang Tuhan berikan akan membuat kita menjadi ORANG YANG TAK TERKALAHKAN.
APLIKASI
- Apakah rahasia kemenangan Anda yang sejati?
- Apa yang akan Anda lakukan supaya hidup Anda bisa mendapat anugerah dan kasih karunia Tuhan?
- Anugerah Tuhan yang membawa kemenangan apakah yang pernah Anda alami?
DOA UNTUK HARI INI
“Tuhan Yesus, kami menyadari keterbatasan kami sebagai manusia. Akan tetapi, dengan Engkau di dalam kami, kami lebih dari pemenang. Terimakasih Tuhan, kami serahkan seluruh hidup kami dalam tangan kuat kuasa-Mu. Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin.”