MERESPONI APAPUN PETUNJUK TUHAN

MERESPONI APAPUN PETUNJUK TUHAN

RHEMA HARI INI
Mazmur 119 : 27 Buatlah aku mengerti petunjuk titah-titah-Mu, supaya aku merenungkan perbuatan-perbuatan-Mu yang ajaib.

Sore itu Wika merenung di dapur sambil mendengarkan khotbah Pastor Obaja di Radio Elshadday FM. Ia mendengarkan dengan saksama setiap firman yang diberikan. Telah beberapa waktu terakhir ini ia bertanya-tanya bagaimana caranya untuk membesarkan usaha kuliner keluarganya, dan ia belum mendapatkan jawabannya. Selama mendengarkan khotbah, ia pun berdoa dan berseru kepada Tuhan. Lalu tiba-tiba, Roh Kudus menggerakannya untuk mencatat semua yang ia butuhkan dan mendoakannya. Ia percaya, Tuhan akan menyediakan semua kebutuhan bisnisnya tepat pada waktunya. Benar saja, Tuhan selalu menuntun Wika dalam memasak menu-menu baru yang menjadi top selling dalam usaha kulinernya.

Wika adalah seorang wanita biasa, tetapi menjadi luar biasa karena ia selalu menjadikan Roh Kudus sebagai pemimpin dalam setiap langkah hidupnya. Mungkin saat kita memberi diri untuk dipimpin Roh Kudus, ada banyak hal yang tidak mudah bagi kita. Sebab Roh Kudus akan membawa kita melangkah melalui jalan-jalan yang seringkali tidak sesuai dengan keinginan hati ataupun logika kita. Itu sebabnya, pemazmur meminta kepada Tuhan agar ia dapat mengerti dan memahami petunjuk Tuhan bagi dirinya.

Ya, ketika hati kita terfokus kepada Tuhan, kita akan selalu hidup dalam kebenaran-Nya dan terus dalam tuntunan-Nya. Saat kita diperhadapkan pada berbagai pilihan atau bahkan tidak tahu harus berbuat apa, adalah bijak untuk menjadikan Tuhan sebagai pemimpin dan meminta petunjuk daripada-Nya. Seperti apapun petunjuk Tuhan, mari belajar untuk stay open. Miliki hati yang terbuka dan percaya, sebab Tuhan kita adalah Allah atas kemustahilan. Saat kita melangkah dalam pimpinan-Nya, maka kita akan masuk dalam perjanjian damai-Nya dan hidup dalam berkat serta anugerah-Nya yang luar biasa atas kita. (Rdf.)

RENUNGAN
BELAJARLAH untuk STAY OPEN pada PETUNJUK TUHAN yang manapun.

APLIKASI

  1. Apakah yang membuat Anda seringkali tidak bisa stay open pada petunjuk Tuhan?
  2. Menurut Anda, seberapa penting petunjuk Tuhan dalam hidup Anda?
  3. Bagaimana Anda akan mulai belajar untuk stay open pada petunjuk Tuhan yang manapun?

DOA UNTUK HARI INI
“Ya Bapa, kami bersyukur untuk kebaikan-Mu dalam hidup kami. Engkau senantiasa menuntun dan membimbing kami. Ajar kami agar senantiasa seturut dengan petunjuk-Mu. Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin.”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.