MULAI KERJAKAN KEBANGKITANMU
RHEMA HARI INI
Yohanes 14:12 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan melakukan juga pekerjaan-pekerjaan yang Aku lakukan, bahkan pekerjaan-pekerjaan yang lebih besar dari pada itu.
Di saat kita mengalami sesuatu hal yang membuat kita terpuruk, ada dua pilihan bagi kita. Apakah kita membiarkan diri kita berdiam diri meratapi keterpurukan atau kita mau melepaskan diri dari keterpurukan itu. Meskipun tidak mudah bagi kita untuk melepaskan diri dari keterpurukan, namun di saat perlahan kita melangkah, selalu ada kekuatan dan pertolongan Tuhan.
Seperti halnya saat Yosua dan bangsa Israel akan menyeberangi sungai Yordan. Tuhan meminta para imam yang membawa tabut perjanjian melangkah terlebih dahulu, barulah pertolongan Tuhan dinyatakan yaitu sungai Yordan terbelah dan bangsa Israel bisa menyeberang. Bayangkan jika bangsa Israel tidak percaya akan perkataan Tuhan dan memilih menunggu sungai Yordan terbelah dahulu baru mereka melangkah maju. Bangsa Israel tidak akan pernah menerima mujizat yang membuat mereka dapat menyeberangi sungai Yordan.
Ya, Tuhan terkadang mau kita melangkah terlebih dahulu melakukan bagian kita untuk bangkit. Di saat kita bergerak maju, Tuhan akan menyertai kita, pertolongan demi pertolongan akan Tuhan nyatakan sehingga membawa kita benar-benar bangkit, meskipun langkah kita masih terseok-seok. Mari kita bangkit dari setiap permasalahan yang terjadi dalam hidup kita. Mulai melangkah untuk mengampuni, mulai melangkah untuk membawa pemulihan dalam keluarga, bisnis dan segala aspek apapun yang saat ini kita butuhkan. Dan lihatlah bagaimana kebangkitan akan terjadi secara dahsyat dalam hidup kita. (TS)
RENUNGAN:
JANGAN MENUNGGU pertolongan datang dulu baru kita BERGERAK, tetapi dengan kuasa-Nya MULAI KERJAKANLAH kebangkitanmu.
APLIKASI
- Apakah saat ini Anda sedang mengalami keterpurukan? Apa yang sedang Anda alami?
- Pertolongan apa yang Anda harapkan Tuhan kerjakan dalam hidup Anda saat ini?
- Sudahkah Anda melangkah mengerjakan apa yang menjadi bagian Anda untuk bangkit dari kondisi Anda atau justru Anda masih berdiam diri? Jika sudah, apa yang Anda lakukan?
DOA UNTUK HARI INI
Tuhan, terima kasih atas kasih dan karunia-Mu dalam hidup kami. Tuhan ampuni kami jika kami terkadang masih tidak mau melangkah maju mengerjakan bagian kami. Tuhan beri kami kekuatan untuk kami melangkah mengerjakan bagian kami sehingga kami benar-benar akan bangkit dari segala permasalahan yang kami alami saat ini. Di dalam nama Tuhan Yesus, kami telah berdoa. Amin.