MAZMUR 22:26b 📖 mereka yang mencari Dia akan memuji-muji TUHAN. Kiranya hatimu akan hidup untuk selamanya! 📖 kita bertemu dengan sikap pemazmur penuh pengharapan dalam menghadapi pergumulan, yaitu keyakinannya kepada Allah “aku akan memahsyurkan nama-Mu kepada saudara-saudaraku dan memuji-muji Engkau di tengah-tengah jemaah.” mengapa di tengah penderitaan yang “tak tertahankan” itu, pemazmur masih bisa bertekad memuji Tuhan? karena Tuhan peduli, walaupun saat itu pemazmur dijepit habis-habisan oleh musuh, yang bukan tidak mungkin adalah orang-orang di sekitarnya, namun iman bersama umat Tuhan tidak pernah luntur. apalagi pengalaman dalam pemeliharaan Tuhan begitu lekat dalam ingatan pemazmur, membuat kesusahan tak mudah menghapus pengalaman indah bersama Tuhan ,, masih bisakah anda tetap bersukacita dalam Tuhan meskipun dalam kesusahan ?? 📖