Menangkap visi kasih

Menangkap visi kasih

BACAAN HARI INI
1 Yohanes 4:7-21

RHEMA HARI INI
1 Yohanes 4:10 Inilah kasih itu: Bukan kita yang telah mengasihi Allah, tetapi Allah yang telah mengasihi kita dan yang telah mengutus Anak-Nya sebagai pendamaian bagi dosa-dosa kita.

Visi adalah penggerak hidup yang kuat. Firman Tuhan pun mengatakan, bila kita tidak memiliki visi, hidup kita akan menjadi tidak terarah (Ams. 29:18). Sebaliknya, dengan visi, kita dapat menetapkan langkah-langkah untuk mewujudkannya. Sebagai anak Tuhan, kita harus mengenali visi semacam apa yang Tuhan kehendaki dari kita. Sebab, meskipun sebagian kita memiliki visi luar biasa, tetapi bila visi itu lahir dari keinginan pribadi, tak jarang visi tersebut akan melahirkan ambisi. Saat ambisi menguasai hati kita, besar kemungkinan kita akan menghalalkan segala cara dan tidak lagi memikirkan kepentingan orang lain. Apakah visi seperti ini berkenan di hati-Nya?

Entah apa visi kita atau mungkin kita belum memiliki visi apa pun, marilah kita merenungkan sejenak pekerjaan terbesar yang telah Tuhan lakukan bagi kita. Apakah yang telah menggerakkan Allah mengutus Anak-Nya yang tunggal untuk mati bagi kita? Mengapa Yesus setia menanggung penderitaan-Nya sampai akhir di atas kayu salib? Ya, tentu kita mengetahui, semua itu Tuhan lakukan karena kasih-Nya yang begitu besar bagi kita. Karena Tuhan mengasihi kita, Dia pun memiliki visi untuk meyelamatkan kita dari maut. Visi yang terlahir dari kasih. Visi yang terbalut kasih. Visi yang juga melahirkan kasih. Visi seperti inilah yang Tuhan kehendaki dan yang menyenangkan hati-Nya.

Seperti Tuhan telah mengasihi dan menyelamatkan kita, Dia pun ingin kita mengasihi dan menyediakan diri sebagai alat untuk menyelamatkan jiwa-jiwa yang terhilang. Tak peduli apa visi dan impian kita, dasarilah itu dengan kasih dan persembahkanlah kepada Tuhan, agar Dia bisa memakai-Nya untuk pekerjaan kerajaan-Nya. Ketahuilah, hari-hari ini Tuhan sedang mencari dan hendak membangkitkan lebih banyak lagi pekerja-pekerja di berbagai bidang yang mengasihi Tuhan dan mengasihi sesama dengan segenap hati. Biarlah visi yang kita miliki dapat menggerakkan kita untuk menjadi penuai-penuai-Nya dalam Great Harvest.

RENUNGAN
Tangkaplah visi LOVE GOD LOVE PEOPLE WITH PASSION, sebab VISI MENENTUKAN SEGALANYA

APLIKASI
1. Visi seperti apa yang Anda miliki hari ini? Sudahkan visi tersebut selaras dengan visi yang Tuhan kehendaki?
2. Mengapa Anda perlu menangkap visi Love God Love People with Passion? Apakah kaitan-Nya dengan kehendak Tuhan bagi Anda pribadi?
3. Bagaimana Anda dapat menangkap visi Tuhan dan menjalankannya?

DOA UNTUK HARI INI
“Bapa, kami bersyukur atas Great Harvest yang sedang Tuhan nyatakan hari-hari ini. Buat setiap anak-anak Tuhan dapat menangkap dan hidup dalam visi-Mu untuk mengasihi Tuhan dan mengasihi sesama dengan segenap hati. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.