Babak baru keakraban dengan Tuhan
BACAAN HARI INI
Mazmur 63:1-11
RHEMA HARI INI
Mazmur 63:2-3 Ya Allah, Engkaulah Allahku, aku mencari Engkau, jiwaku haus kepada-Mu, tubuhku rindu kepada-Mu, seperti tanah yang kering dan tandus, tiada berair. Demikianlah aku memandang kepada-Mu di tempat kudus, sambil melihat kekuatan-Mu dan kemuliaan-Mu.
Bagai tanah kering merindukan hujan, sebesar itulah kerinduan Bella untuk mengalami Tuhan lebih dalam. Sejak Pondok Daud mulai diadakan setiap Selasa malam di GBI Keluarga Allah Jakarta, ia begitu ingin menghadirinya. Namun apa daya, ia bekerja dan tinggal di Cikarang. Butuh waktu setidaknya tiga sampai empat jam perjalanan. Dapat dipastikan acara Pondok Daud sudah bubar saat ia tiba. Meski demikian, kerinduannya tak pernah surut. Malah, ketika Pastor Jonatan Setiawan mengumumkan bahwa mulai Oktober 2018 Pondok Daud akan diadakan setiap hari, kerinduannya semakin berkobar-kobar. Ia pun berbicara dalam hati kepada Tuhan bahwa ia sangat rindu untuk bisa datang.
Keesokan harinya, kerinduan Bella langsung dijawab Tuhan. Tiba-tiba ia dihubungi seorang kenalan dan ditawari pekerjaan di Jakarta. Padahal ia tidak pernah mengirimkan satu pun surat lamaran. Singkat cerita, akhirnya Bella bisa datang ke Pondok Daud kapan pun ia mau. Bahkan, Tuhan memberkatinya dengan gaji yang melebihi harapannya dan kenaikan jabatan yang tidak pernah timbul di hatinya. Semua itu Tuhan yang sediakan (1 Kor. 2:9).
Ya, saat kita datang ke Pondok Daud, datanglah dengan membawa hati kita. Terlebih dari kehadiran kita secara fisik, Tuhan menantikan hati yang dipenuhi dengan kerinduan akan Dia. Hati yang mau mendekat kepada-Nya lebih lagi. Hati yang ingin mengasihi-Nya lebih lagi. Hati yang terbuka untuk mengalami-Nya lebih lagi. Sebab ketika hati kita diluapi kasih mula-mula kepada Tuhan, Tuhan akan membawa kita masuk dalam dimensi kasih-Nya lebih dalam lagi. Kita pun akan mengalami penggenapan janji-janji-Nya dan menikmati berkat-berkat yang sudah lama ingin Tuhan limpahkan dalam hidup kita. Saat itu, kita akan mengalami sendiri betapa baik, betapa besar, dan dalamnya kasih Allah kepada kita. Persekutuan yang indah dengan Tuhan bukan lagi hanya sekedar bayangan, tetapi pengalaman yang nyata setiap harinya.
RENUNGAN
Datang ke Pondok Daud dengan HATI YANG BENAR dan KERINDUAN YANG BESAR, maka kita akan mengalami BABAK BARU KEINTIMAN dengan Tuhan.
APLIKASI
1. Apakah yang ada dalam hati Anda ketika Anda datang ke Pondok Daud?
2. Mengapa Anda perlu datang ke Pondok Daud dengan hati yang benar dan kerinduan yang besar?
3. Bagaimana Anda dapat membereskan motivasi hati Anda dan memiliki kerinduan yang besar saat datang ke Pondok Daud?
DOA UNTUK HARI INI
“Bapa yang baik, kami rindu untuk mengalami-Mu dan mengenal kasih-Mu lebih dalam lagi. Buat kami menyadari, betapa kami memerlukan Engkau, melebihi segalanya yang kami inginkan di dunia ini. Berikan kami hati yang baru, hati yang mengasihi-Mu dan penuh dengan kasih-Mu. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”