MEMBALIKKAN SITUASI NEGATIF MENJADI POSITIF
RHEMA HARI INI
Ezra 8:23 Jadi berpuasalah kami dan memohonkan hal itu kepada Allah dan Allah mengabulkan permohonan kami.
Setiap kali teringat akan hutang-hutangnya, Lila merasa kepalanya pusing tujuh keliling. Saking terlalu sering memikirkannya, ia jadi kesulitan tidur. Ia dihantui pikiran-pikiran negatif akan apa yang terjadi kelak. Mau makan rasanya tidak enak, mau bertemu teman-teman rasanya malu, sehingga ia memilih banyak mengurung diri di rumah dan menangisi keadaannya. Sebenarnya, Lila menyadari kesalahan yang sudah dilakukannya, yaitu berhutang dengan jumlah yang melebihi penghasilan suaminya. Namun semuanya sudah terlanjur dan waktu tidak bisa diputar kembali.
Di tengah kekhawatirannya itu, suaminya mengingatkan Lila untuk berserah kepada Tuhan. Lila diajak suaminya untuk mengikuti doa puasa yang diadakan gerejanya. Mereka pun mulai berdoa, memuji, dan menyembah Tuhan bersama setiap hari. Meskipun hutangnya belum bisa dibayar, Lila kini merasa lebih tenang dan yakin Tuhan Yesus pasti akan membantunya dan memberikan jalan keluar. Saat semakin mendekat kepada Tuhan, ia pun bisa berpikir positif. Singkat cerita, tiba-tiba usaha sampingan jualan online Lila sangat laris, bahkan banyak pesanan dalam jumlah yang besar diterimanya. Satu per satu hutang Lila pun mulai bisa dicicil bahkan diunasi.
Apa yang terjadi dalam kehidupan kita memang tidak selamanya sesuai dengan keinginan kita. Terkadang Tuhan izinkan sesuatu yang kurang menyenangkan terjadi dalam hidup kita. Namun, di tengah masalah dan persoalan hidup, sangat baik jika kita semakin mendekat kepada Tuhan. Tuhanlah satu-satunya yang sanggup menolong, di saat kita sudah mulai kehilangan harapan. Ketika kita dekat dengan Tuhan, kita akan mengalami peningkatan rohani dan kita pun bisa memiliki pikiran positif atas setiap hal yang terjadi dalam hidup kita. Meskipun keadaan yang kita alami negatif, tetapi saat kita bisa terus berpikir positif, keadaan pun akan berangsur berubah menjadi positif. Oleh karena itu, milikilah kemampuan untuk selalu berpikir positif, agar kita bisa membalikkan keadaan yang negatif menjadi positif. (LEW)
RENUNGAN
MILIKI KEMAMPUAN TERUS BERPIKIR POSITIF, sehingga kita bisa MEMBALIKKAN SITUASI yang NEGATIF MENJADI POSITIF.
APLIKASI
- Selama ini apakah Anda sering berpikir positif atau negatif dalam menghadapi persoalan hidup Anda? Mengapa?
- Mengapa dengan berpikir positif, situasi negatif bisa berubah menjadi positif?
- Bagaimana cara Anda agar selalu dapat berpikir positif?
DOA UNTUK HARI INI
“Bapa yang baik, kami berterima kasih untuk setiap keadaan dan permasalahan yang kami hadapi. Kami percaya semua terjadi atas kehendak-Mu dan semua ada dalam kendali tangan-Mu. Kiranya kami bisa selalu berpikir positif sehingga hidup kami bisa berdampak dan menjadi berkat bagi sekeliling kami. Di dalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin.”