Ayub 39:6

AYUB 39:6 yang kepadanya Aku memberikan padang gurun sebagai rumahnya, dan padang asin sebagai kediamannya? 📖
Allah mendeskripsikan ciri khas para binatang liar dan buas ini untuk menunjukkan ketidakmampuan manusia mengendalikan mereka. masing-masing memiliki sifat unik supaya mereka mampu menjalani hidup mereka: singa dan lembu, keperkasaannya; kambing dan keledai, keuletannya; burung unta, kekuatannya. Namun, mereka juga memiliki keterbatasan. Dalam setiap kekurangannya, Allah bertindak dengan menolong dan memeliharanya. Tindakan pemeliharaan Allah itu merupakan cerminan perbandingan tindakan kepedulian Allah atas manusia, ciptaan-Nya yang utama. Allah telah mengisi dunia ini dan mengaturnya sempurna supaya manusia yang hidup setelah semuanya tercipta, bisa mengelola dan menikmatinya bagi kemuliaan Allah. saat dosa merusak tatanan asri alam semesta, dan melemahkan kepekaan manusia akan anugerah Allah, Ia tetap setia memelihara umat-Nya. Kalau Tuhan memelihara binatang liar dan buas dengan penuh kasih sayang, masakan Dia melupakan gambar-Nya sendiri? apakah anda bersedia mempercayakan hidup anda kepada pemeliharaannya Tuhan ?? 📖 SELAMAT BERKARYA,,, TETAP SEMANGAT DAN MENJAGA HATI,,,

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.