Segala sesuatu mungkin bagi Tuhan

SEGALA SESUATU MUNGKIN BAGI TUHAN

BACAAN HARI INI
Lukas 1:5-37

RHEMA HARI INI
Lukas 1:37 Sebab bagi Allah tidak ada yang mustahil.

Sebagai pelayan Tuhan di Keluarga Allah Nias yang sangat mencintai Yesus dan rindu ingin membalas kebaikan-Nya, Desty Hulu mempunyai suatu pergumulan. Keluarga Desty hanya memiliki satu sepeda motor yang dipakai secara bergantian. Hal ini menjadi kendala baginya bila ada tugas pelayanan di malam hari. Bahkan ia pernah sengaja tidak pulang ke rumah supaya bisa mengikuti kegiatan gereja yang diadakan pada malam hari. Pernah satu kali Desty meminta sepeda motor pada Tuhan, tetapi setelah itu ia melupakannya karena lebih fokus mendoakan pokok doa yang lain. Sampai suatu kali, saat ia tinggal sendiri di gereja selepas ibadah, ada suatu dorongan untuk memperkatakan secara profetik bahwa tahun ini juga ia akan mendapat sepeda motor.

Sebenarnya dalam hatinya terlintas keraguan, karena saat itu untuk uang muka saja tidak ada. Akhir tahun pun sudah di depan mata. Walaupun tampak mustahil, tetapi dorongan yang begitu kuat membuat Desty mengucapkannya juga. “Tahun ini saya pasti dapat sepeda motor.” Lewat beberapa hari, seorang kenalan menawarkan sepeda motor bekas yang kondisinya masih mulus karena jarang dipakai. Tanpa uang muka dan boleh diangsur semampu Desty. Sungguh bagi Tuhan tidak ada yang mustahil. Tuhan tepati janjinya bagi mereka yang mengasihi Dia (1 Kor. 2:9).

Semustahil Maria, seorang perawan yang belum bersuami, mengandung dan melahirkan bayi laki-laki, atau Elisabet yang mandul bisa mengandung di usia tuanya; apa yang tampaknya omong kosong atau mustahil di mata manusia, tetapi bagi Tuhan tidak ada yang tidak mungkin. Apa pun pergumulan atau tantangan yang kita hadapi, apa pun pendapat orang lain, ingatlah bahwa Allah yang kita sembah melampaui kemustahilan. Dia adalah Allah yang tanpa batas dan yang menggenapi janji-Nya. Jangan lepaskan pengharapan dan alamilah Tuhan lebih dalam lagi. Tangisan akan segera berubah menjadi tawa dan sukacita, sebab di pihak kita ada Allah yang maha kuasa yang dengan mudah bisa menggenapi janji-Nya dalam hidup kita. (PF)

RENUNGAN
Tuhan PASTI MENEPATI janji-Nya karena SEGALA SESUATU adalah MUNGKIN bagi Tuhan.

APLIKASI
1. Kemustahilan apa yang sedang Anda hadapi saat ini?
2. Mengapa Anda merasa hal itu adalah sesuatu yang mustahil?
3. Apa janji Tuhan bagi Anda? Percayakah Anda bahwa tak ada yang mustahil bagi Tuhan?

DOA UNTUK HARI INI
“Tuhan Yesus, bagi-Mu tak ada yang mustahil. Materaikan dalam hati kami Tuhan, supaya saat janji-Mu seolah tak kunjung tergenapi dalam hidup kami, bukan berarti Engkau tidak mau menepati, melainkan Engkau sedang memproses kami supaya kami bisa mengalami Engkau lebih dalam lagi. Pada waktunya, janji-Mu akan terjadi dalam hidup kami sebab Kau adalah Allah yang menggenapi setiap janji untuk kebaikan kami. Terima kasih Tuhan. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.